Kenangan Terulang Lagi

 Kenangan Terulang Lagi

Ya, judul ini saya rasa sangat cocok dengan kehadiran saya di tempat ini, dalam kegiatan yang sama. saya pernah mengikuti kegiatan PembaTIK di tahun 2020, tahun awal pandemi dan saya masih harus banyak belajar bagaimana cara menghadirkan kecanggihan teknologi dalam memudahkan saya melakukan proses pembelajaran secara aring bersama peserta didik.

Tahun 2020, bagi saya adalah titik balik saya dalam menjalani hari-hari sebagai seorang guru, dan kegiatan PembaTik telah begitu banyak mengubah saya, interaksi saya dengan sahabat guru dari seluruh nusantara, menyadarkan saya, betapa masih sangat sedikit kontribusi saya bagi dunia pendidikan, dunia yang Allah takdirkan saya untuk berada di dalamnya. dari sahabat guru di seluruh nusantara saya belajar arti keikhlasan, saya belajar bagaimana memberi, saya belajar bagaimana mereka menghadirkan seluruh jiwa raganya bagi peserta didik di satuan pendidikan mereka masing-masing. 





Setelah PembaTIK 2020 saya kemudian terlibat dengan berbagai macam pelatihan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi, di Tahun 2021 saya dapat kesempatan mengikuti Pelatihan Google Master Trainer, menghantarkan saya menjadi Google Certified Trainer dan kemudian dipercayakan menjadi Co-Kapten Kabupaten Aceh Besar.

Ditahun 2021 saya juga berkesempatan mengikuti Diklat Calon Guru Penggerak Angkatan 4 Untuk Kabupaten Aceh Besar, Alhamdulillah semua kesempatan yang saya dapatkan titik baliknya dari kegiatan PembaTik di tahun 2020, Alhamdulillah, PembaTIK menghantarkan kebaikan bagi saya dan membuka begitu banyak kesempatan bagi saya untuk mengikuti kegiatan lainnya yang diselenggarakan oleh kementerian. terakhir saat ini kami diberikan kesempatan untuk mensosialisasikan Platform Merdeka Mengajar sebagai bagian dari percepatan implementasi Kurikulum Merdeka.

Kembali lagi ke kegiatan yang saya lakukan hari ini, 26 Oktober 2022 di Sekolah saya SMAN 1 Krueng Barona Jaya, ini adalah kenangan yang terulan lagi, karena kegiatan serupa pernah saya lakukan di tahun 2020, bedanya pada kesempatan di tahun 2022 saya juga melibatkan mahasiswa PPL yang sedang praktek mengajar di sekolah saya. Mereka nak-anak muda dengan kemampuan IT yang jauh lebih baik dibandingkan dengan generasi urban IT, dan yang pasti merekalah guru-guru masa hadapan, saya perkenalkan platform-platform yang disediakan pemerintah untuk memfasilitasi guru menghadirkan pembelajaran yang sesuai dengan zaman dimana peserta didik berada. termasuk platform yang memfasilitasi guru untuk mengembangkan diri mengikuti pelatihan-pelatihan terutama yang mengintegrasikan TIK.


Ini pengetahuan baru bagi para guru PPL, semoga ketika mereka menjadi guru kedepan dapat membantu mereka dalam mengikuti kegiatan pengembangan diri dan memanfaatkan platform yang disedikan pemerintah dalam merancang pembelajaran yang bermakna bagi peserta didik.




Post a Comment

أحدث أقدم