Bahagianya Pulang Kampung

Bahagianya Pulang kampung



Saya berandai-andai, musik latar bagaimana yang paling cocok untuk mengiringi kegiatan pulang kampung saya kali ini.

Yup. kegiatan kali ini adalah ditanah kelahiran saya sendiri. Dimana, tentu akan banyak yang mengenal saya, yang mungkin tidak menyangka, saya akan mengisi materi pelatihan bagi sahabat guru di sana. Rendezvous , kenangan indah masa kecil hingga sekolah menengah saya lalui di kampung ini. Tidak terbayang sama sekali.


Pagi-pagi tanggal 27 Oktober 2022, saya berangkat dari rumah di Banda Aceh, mampir dulu ke rumah Mamak di Seulimeum, menyempatkan diri untuk menikmati sarapan pagi bersama orang tua sambil menikamati pemandangan sungai yang pas berada di belakang rumah mamak. Setelahnya langsung menuju ke lokasi kegiatan SDN 1 Seulimeum sekitar 10 menit dari rumah mamak.

Peserta kegiatan ada 55 orang, kegiatan dimulai tepat jam 09:00.

Saya mengawali kegiatan dengan peserta menjawab soal pretest, selanjutnya bagaimana PMM di akses baik melalui android maupun melalui browser di laptop. 

Alhamdulillah proses login tidak terkendala karena peserta rata-rata sudah memilili akun belajar id, hanya beberapa yang perlu di bantu fasilitasi untuk aktivasi dan reset password.



Alur Pelatihan Mandiri dapat diikuti dengan lancar oleh para peserta, pada sesi bagaimana merancang dokumen aksi nyata sangat memberikan pencerahan bagi peserta bagaimana cara menyiapkan dokumen aksi nyata yang bisa di upload. 


Fitur-Fitur yang ada pada Platform Merdeka Mengajar diperkenalkan kepada peserta sambil mereka membuka dan mengakses langsung setiap fitur yang dibahas.

Kegiatan ditutup dengan kegiatan posttest dan mengisi Rencana Tindak Lanjut.


Membersamai Sahabat guru kali ini memberikan kebahagiaan tersendiri bagi saya, mereka-mereka yang hadir kali ini adalah Bapak/Ibu guru yang sebagian besarnya adalah orang-orang yang mengambi di satuan pendidikan di daerah asal saya.


Alhamdulillah dapat berbagi dengan mereka pada kesempatan ini. 

Semoga sedikit ilmu yang saya berikan dapat menjadi catatan amal bagi saya dan bermanfaat bagi guru dalam proses pembelajaran dengan peserta didik di sekolah.






Wassalam.

 

Post a Comment

أحدث أقدم